
BACAKORAN.CO - Jakarta digemparkan oleh kebakaran dahsyat yang melanda Terminal Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Selasa (10/6/2025).
Insiden ini menghanguskan puluhan bangkai bus Transjakarta yang terparkir di lokasi.
Asap hitam pekat membumbung tinggi, menciptakan kepanikan di sekitar area terminal.
Menurut kesaksian pekerja di lokasi, api diduga berasal dari percikan las saat proses pemotongan besi bus yang sudah tidak terpakai.
BACA JUGA:Terungkap Penyebab Kebakaran Bus PO Haryanto di Rute Yogyakarta-Pati, Diduga Karena Ini...
BACA JUGA:Pemerintah Bergerak! Wapres Gibran Pastikan Bantuan untuk Korban Kebakaran Penjaringan
Upaya pemadaman sempat terkendala oleh angin kencang, namun akhirnya berhasil dikendalikan setelah belasan unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan.
Kebakaran ini menjadi sorotan publik, mengingat lokasi tersebut merupakan tempat penyimpanan bus-bus yang telah pensiun dari operasional Transjakarta.
Bagaimana kronologi lengkap kejadian dan dampaknya bagi warga sekitar?
Simak selengkapnya disini!
BACA JUGA:Kebakaran Mengerikan di Penjaringan Jakut Api Berkobar Ganas, Warga Panik!
BACA JUGA:Kapuk Muara Dilanda Kebakaran Besar, Bagaimana Nasib Ribuan Pengungsi?
Kronologi Kejadian
Kebakaran terjadi sekitar pukul 13.30 WIB, saat para pekerja sedang melakukan pemotongan besi di area bangkai bus Transjakarta.
Percikan api dari proses pengelasan diduga mengenai sampah bekas bongkaran bus, yang terdiri dari bangku plastik dan bahan mudah terbakar lainnya.
Upaya pemadaman awal oleh pekerja dan warga sekitar tidak berhasil, sehingga api semakin membesar.