Jangan Sampai Kehabisan! Tiket Kereta Ludes, Sudah Terjual 2 Juta, Cek Sisa Kuota Sekarang!

Senin 17 Mar 2025 - 10:32 WIB
Reporter : Ramadhan Evrin
Editor : Ramadhan Evrin
Jangan Sampai Kehabisan! Tiket Kereta Ludes, Sudah Terjual 2 Juta, Cek Sisa Kuota Sekarang!

BACAKORAN.CO – Sudah siap mudik Lebaran?

Kalau belum dapat tiket, buruan cek sisa kuota sebelum kehabisan!

Pasalnya, antusiasme masyarakat untuk mudik dengan kereta api semakin tinggi.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat, hingga 16 Maret 2025, hampir 2 juta tiket KA Jarak Jauh telah terjual.

BACA JUGA:Antisipasi Kemacetan: Pelabuhan Merak Siap Hadapi Arus Mudik

BACA JUGA:Info Mudik, Berikut Daftar Ruas Tol Pulau Jawa dan Sumatera dengan Diskon Tarif 20 Persen, Catat Jadwalnya!

Total penjualan mencapai 1.995.388 tiket atau 57,94 persen dari kapasitas yang tersedia.

Sedangkan tiket KA Lokal baru terjual 51.703 tiket (4,51 persen), karena sebagian besar pembelian dilakukan mendekati hari keberangkatan.

"Tiket KA Lokal masih tersedia karena kebanyakan penumpang memesannya mendekati hari perjalanan, biasanya mulai H-30 hingga mayoritas baru dibeli H-7 sebelum keberangkatan," ungkap Vice President Public Relations KAI, Anne Purba dalam keterangan resminya.

Persiapan KAI untuk Angkutan Lebaran 2025

BACA JUGA:Auto Lancar! Cek Lokasi SPKLU di Tol Trans Sumatera Buat Ngecas Mobil Listrik Mudik Lebaran 2025

BACA JUGA:Auto Lancar! Ini Dia Jadwal Penerapan Ganjil Genap di Tol Saat Mudik Lebaran 2025 yang Wajib Kamu Tau

Antisipasi lonjakan penumpang, PT KAI menyiapkan kapasitas total 2.752.310 kursi, dengan 59,94 persen dialokasikan untuk kelas ekonomi agar lebih terjangkau.

Adapun KA Jarak Jauh (PSO) mencatat tingkat okupansi 102,55 persen, lebih dari kapasitas awal karena banyak penumpang turun di berbagai stasiun sepanjang rute perjalanan.

"Kami ingin memastikan mudik Lebaran tahun ini berjalan lancar, aman, dan nyaman dengan ketepatan waktu terbaik," kata Anne.

Kategori :