bacakoran.co - di antara deretan mobil legendaris yang pernah meramaikan pasar otomotif indonesia, nama kijang krista diesel masih diburu pecinta kijang.
mobil mpv yang satu ini pernah menjadi simbol kemewahan dan keandalan di era 90-an akhir hingga awal 2000-an.
meski kini produksinya sudah lama dihentikan dan digantikan oleh seri innova, pesona kijang krista diesel tetap hidup dan masih banyak diburu hingga saat ini.
oleh karena itu pula, toyota kijang krista menjadi varian tertinggi dari generasi kijang kapsul.
diperkenalkan sebagai versi high-end, mobil ini dirancang khusus untuk pengguna yang menginginkan kenyamanan dari mobil keluarga.
tidak seperti varian kijang biasa, krista diesel ini dibekali dengan berbagai fitur tambahan yang menjadikannya tampil lebih elegan dan mewah.
masuk ke bagian interior, kesan premium langsung terasa karena material kabin tergolong berkualitas untuk masanya, dan penataan ruangnya dibuat sangat nyaman.
adapun sejumlah fitur unggulan yang ditawarkan sekarang meliputi ac double blower, sistem audio yang luamayan mumpuni, hingga jok yang empuk dan lapang untuk para penggunanya.

jok mobil toyota kijang krista diesel--instagram rudyheriyanto_
hal inilah yang membuat kijang krista bukan hanya menjadi kendaraan keluarga biasa.
namun daya tarik utamanya terletak pada sektor dapur pacu. toyota kijang krista diesel menggunakan mesin diesel 2.4 liter berkode 2l, yang terkenal akan daya tahan, efisiensi bahan bakar, dan kemudahan perawatannya.
mesin ini memberikan kombinasi ideal antara tenaga yang cukup untuk kebutuhan harian maupun perjalanan jauh, serta konsumsi solar yang irit di kantong.
tak heran, mobil ini menjadi favorit di kalangan keluarga, pelaku usaha, bahkan para eksekutif yang menginginkan kendaraan tangguh namun tetap hemat.
keunggulan lain dari kijang krista diesel adalah kemampuannya beradaptasi dengan karakteristik jalanan di indonesia yang beragam.
suspensinya yang empuk dan ground clearance yang cukup tinggi membuatnya cocok dipakai di berbagai kondisi jalan, baik di perkotaan maupun daerah terpencil.
perawatannya pun tidak merepotkan karena suku cadangnya masih relatif mudah ditemukan hingga sekarang.
walaupun masa keemasan kijang krista telah berlalu, permintaannya di pasar mobil bekas masih cukup tinggi.
bahkan, komunitas penggemar kijang kapsul, termasuk krista diesel, masih aktif di berbagai kota.
mereka merawat dan melestarikan mobil ini sebagai bentuk kecintaan terhadap kendaraan yang dianggap legendaris dan berjasa besar dalam sejarah otomotif tanah air.
harga pasaran toyota kijang krista diesel sekarang
berdasarkan pantauan di berbagai platform jual-beli mobil bekas, harga toyota kijang krista diesel saat ini bervariasi tergantung kondisi, tahun produksi, dan kelengkapan surat-suratnya.
biasanya, harga mobil ini berkisar antara rp60 juta hingga rp90 jutaan. unit dengan kondisi mulus dan kilometernya masih rendah bahkan bisa dibanderol lebih tinggi.
meski bukan mobil baru, mobil ini memiliki nilai jual yang tergolong stabil karena permintaan tetap ada dan komunitasnya masih kuat.
nah, ini sangat cocok bagi kamu yang tengah mencari mobil diesel bekas dengan harga terjangkau namun performa tetap mumpuni, kijang krista diesel bisa jadi pilihan menarik.
dengan riwayat panjang, mesin tangguh, dan konsumsi bahan bakar yang efisien, mobil ini cocok untuk berbagai kebutuhan, baik sebagai mobil keluarga maupun operasional.
secara keseluruhan, toyota kijang krista diesel bukan sekadar kendaraan legendaris yang sudah lama dirilis, melainkan simbol keemasan mobil mobil keluarga hingga masih terus dikenang dan dicari hingga saat ini
jadi, jika kamu menemukan unit bekas dengan kondisi prima, jangan ragu untuk megangkutnya pulang.
mobil ini dapat menjadi investasi nostalgia sekaligus kendaraan yang siap menemani aktivitas harianmu dengan nyaman.