Jelang Ramadan Tokopedia Hadirkan Lagi Ramadan Ekstra Seru, Jangan Ketinggalan Promonya!

Ramadan Ekstra Seru Tokopedia dan ShopTokopedia hadirkan berbagai promo menarik untuk bantu masyarakat jangkau produk kebutuhan di bulan puasa.-bacakoran.co-
BACAKORAN.CO - Jelang Ramadan, Tokopedia dan ShopTokopedia hadirkan program baru. Namanya Ramadan Ekstra Seru.
Menurut Head of Communications Tokopedia and TikTok E-commerce, Aditia Grasio Nelwan, program ini diluncurkan berdasarkan hasil evaluasi pada program 2024.
Pada saat itu, berkat kampanye itu, transaksi penjual melonjak rata-rata lebih dari 3 kali lipat.
“Melihat kesuksesan itu, Tokopedia dan ShopTokopedia tahun ini kembali mengadakan Ramadan Ekstra Seru, mulai 25 Februari hingga 25 Maret 2025," jelasnya.
"Untuk membantu makin banyak pelaku usaha di Indonesia khususnya UMKM lokal meningkatkan penjualan di bulan Ramadan, mengingat jumlah penjual pada periode menjelang Ramadan 2025 naik sekitar 40%,” lanjutnya.
Jelang Ramadan, Daging Jadi Paling Laris di Tokopedia, Camilan di ShopTokopedia
Menjelang Ramadan 2025, pada kategori produk Makanan dan Minuman, salah satu produk paling laris di Tokopedia adalah daging. Sedangkan di ShopTokopedia, camilan seperti kurma.
Pada kategori produk Elektronik, pendingin ruangan seperti ac menjadi salah satu produk paling laris di Tokopedia, sedangkan di ShopTokopedia, pompa galon listrik.
Adanya perbedaan produk paling laris antara Tokopedia dan ShopTokopedia dipicu oleh keunggulan masing-masing platform yang melengkapi satu sama lain dalam membantu masyarakat memenuhi kebutuhan termasuk di bulan Ramadan.
Simak tren belanja di Tokopedia dan ShopTokopedia jelang Ramadan serta promo menarik Ramadan Ekstra Seru untuk lengkapi kebutuhan di bulan puasa secara terjangkau!-bacakoran.co-
Di Tokopedia, masyarakat cenderung sudah mengetahui apa yang akan dibeli, sedangkan di ShopTokopedia, masyarakat cenderung mengonsumsi video di TikTok lalu terinspirasi membeli produk dari penjual di ShopTokopedia.
“Namun jika dilihat dari sisi kategori produk, ada kesamaan. Beberapa kategori produk dengan jumlah pesanan paling tinggi di Tokopedia maupun ShopTokopedia jelang Ramadan 2025, yaitu: Makanan dan Minuman, Perlengkapan Rumah Tangga, Fashion Muslim, Kecantikan dan Perawatan Diri, serta Elektronik," ucapnya.