
BACAKORAN.CO - Misteri hilangnya Feni Ere selama setahun akhirnya terungkap dengan cara yang menggemparkan!
Jasadnya ditemukan tinggal kerangka di Kilometer 35, Kelurahan Battang Barat, Kecamatan Wara Barat, Palopo, Sulawesi Selatan, pada Senin (10/2/2025).
Feni Ere, seorang sales mobil berusia 28 tahun, sebelumnya dilaporkan menghilang sejak 27 Januari 2024 tanpa jejak.
Dugaan kuat mengarah pada kasus pembunuhan setelah keluarganya menemukan bercak darah di rumahnya saat ia dinyatakan hilang.
Penemuan kerangka Feni Ere dalam kondisi mengenaskan dengan mulut terikat langsung membuat warga Jalan Pongsimpin, Kelurahan Mungkajang, Kota Palopo, heboh.
Setelah setahun penuh teka-teki, keluarga akhirnya bisa menemukan jawaban atas kehilangan tragis ini.
Siapa Feni Ere?
Feni Ere adalah seorang sales mobil yang dikenal berdedikasi dalam pekerjaannya.
BACA JUGA:Mobil Sales Cantik Feni Ere Sempat Dinyatakan Hilang Kemudian Ditemukan di Makassar 4 Kemudian
BACA JUGA:Feni Ere Sempat Berubah Sikap Sebelum Menghilang & Ditemukan Tinggal Kerangka di Palopo
Ia tinggal sendirian di Palopo, sementara kedua orang tuanya menetap di Kabupaten Luwu Utara.
Sejak menghilang, keluarganya tak pernah berhenti mencari, hingga akhirnya menemukan jasadnya dalam kondisi yang memilukan.
Setelah identitas jasadnya dipastikan, pihak keluarga memutuskan untuk memakamkan Feni Ere di kampung halaman neneknya di Pantilang, Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu.
Pemakaman direncanakan berlangsung pada Sabtu (22/2/2025).