PB Djarum Cari Atlet Muda Untuk Dibina Melalui Audisi Umum PB Djarum, 3 Kategori Usia Sekaligus!

Pendaftaran peserta Audisi Umum PB Djarum sudah dibuka. -bacakoran.co-
BACAKORAN.CO - PB Djarum menunjukkan kepeduliannya terhadap dunia bulutangkis Indonesia. Untuk kesekian kalinya, mereka mencari atlet muda untuk dibina agar ke depannya bisa bawa harum nama bangsa.
Pencarian atlet muda ini dibungkus dengan ajang Audisi Umum PB Djarum. Kegiatan ini dilakukan dengan menggandeng Bakti Olahraha Djarum Foundation.
Audisi Umum PB Djarum tahun ini akan berlangsung pada 8-12 September 2025. Beda dengan pelaksanaan di tahun-tahun sebelumnya, Audisi Umum PB Djarum tahun ini dilakukan di satu tempat yaitu, GOR Bulutangkis Djarum, Jati, Kudus, Jawa Tengah.
Menurut Ketua PB Djarum Yoppy Rosimin, kegiatan ini memang akan selalu digelar setiap tahunnya. Misinya, menyalakan semua harapan atlet putra dan putri di Indonesia untuk menjadi andalan PB PBSI yang juga artinya menjadi andalan Indonesia.
“Banyak potensi terpendam. Harapannya setelah ini diumumkan, mereka mendengar dan siapkan diri untuk ikut audisi di Kudus,” jelas Yoppy.
BACA JUGA:Siap-Siap Jadi Promadona, Djarum Foundation dan KONI Siap Sukseskan PON Beladiri di Kudus
Lanjut Yoppy, pembukaan ikuti Audisi Umum PB Djarum ini sudah dibuka sejak 20 Juni 2025. Pendaftaran melalui daring dengan membuka laman https://pbdjarum.org/klub/beasiswa-bulutangkis berlangsung sampai hari H pelaksanaan.
“Semua peserta Audisi ini akan mendapatkan semua peralatan gratis. Mulai baju, celana, sepatu, kaos kaki, hingga raket dan tas raket. Kemudian tinggal di asrama selama audisi dengan makan tiga kali sehari dengan nutrisi yang terjaga karena atlet harus minum susu,” terang Yoppy yang juga Program Director Bakti Olahraga Foundation.
“Jadi tinggal bawa badan dengan kualitas super. Seleksi sangat ketat tidak sembarangan. Harus tunjukkan kualitas super dulu. Kalo nggak ya gak bisa,” lanjutnya.
Ketua PB Djarum Yoppy Rosimin siapenampung berapapun peserta audisi umum PB Djarum.-bacakoran.co-
Pada audisi tahun ini, ada tiga kelompok usia, yaitu U-11 yang artinya peserta kelahiran 2015 hingga 2017. Kemudian KU11 untuk peserta kelahiran 2014. Lalu terakhir adalah KU12 yang berarti peserta kelahiran 2013.
Menurut Ketua Pencari Bakat Audisi Umum PB Djarum Sigit Budiarto, ketiga usia ini menjadi fokus dalam audisi tahun ini karena untuk membangun prestasi butuh 8-10 tahun. Ini karena pembentukan fisik dan teknik pemain butuh waktu.
BACA JUGA:Mantap! Djarum Foundation Berikan Apresiasi Nyaris Rp 1 M untuk Atlet Berprestasi Sepanjang 2024
“Jika secara gizi di usia dini sudah dipersiapkan. Ke depan pebulutangkis butuh daya tahan dan fisik yang kuat. Ini yg harus dipersiapkan sedini mungkin,” jelasnya.