Fix! Ini Calon Lawan Timnas Indonesia di Ronde 4, Butuh 2 Kemenangan Lolos Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia butuh 2 kemenangan lagi untuk tampil di Piala Dunia 2026-pssi-
Irak memastikan tiket Ronde 4 Kualfiikasi Piala Dunia 2026 usai mengamankan 15 poin dari 10 pertandingan dengan catatan 4 kali menang, 3 imbang, dan 3 kali tumbang.
Semangat Irak tidak padam hingga kahir Ronde 3. Ini setelah di laga terakhir mereka di grup B kalahkan Yordania 1-0. Yordania sendiri sudah memastikan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 usai mengunci posisi runner up.
Lalu Oman terselamatkan oleh pertandingan terakhir mereka melawan Palestina. Ini setelag laga pamungkas Grup B itu berakhir imbang 1-1.
BACA JUGA:Pemain Timnas Indonesia Nggak Sabar Hadapi Jepang, Joey Pelupessy: Ini Tantangan Besar!
Ini karena di laga tersebut Oman nyaris kalah setelah Palestina unggul 1-0 sejak menit ke 49 usai Oday Ali mencetak gol. Namun Oman menyamakan kedudukan usai mendapatkan penalti menit ke-90+7 yang dieksekusi oleh Issam Al Sabhi.
Wakil Grup C
Dari Grup C, selain Indonesia yang ada di posisi keempat Grup C juga ada Arab Saudi yang berada di peringkat ketiga.
Arab Saudi menunjukkan mereka layak berada di Ronde 4 usai mengamankan posisi ketiga dengan modal 13 poin. Arab Saudi tetap menjaga semangat tanding mereka hingga laga terakhir Ronde 3 usai kalah tipis atas Australia 1-2.
Sementara Indonesia ada di posisi keempat. Di laga terakhir, mereka kehilangan permainan terbaiknya sehingga dipaksa akui keunggulan Jepang usai dipermak 0-6 di Osaka.
Bagi Indonesia, kekalahan atas Jepang ini harus menjadi titik balik kebangkitan. Bahwa mereka tidak boleh menyerah begitu saja setelah berjuang habis-habisan sampai di Ronde 4.
BACA JUGA:Pelatih Timnas Jepang Bukan Khawatirkan Ole, Tapi Pemain Ini, Begini Kata Hajime Moriyasu
Persaingan Ronde 4 akan dilaksanakan pada Oktober mendatang. Artinya Timnas Indonesia memiliki waktu 3,5 bulan untuk bersiap diri menaklukkan rivalitas di Ronde 4.
Ole Romeny mengejar bola ketika Indonesia melawan Jepang-pssi-
Secara resmi, format Ronde 4 ini sebanyak 6 tim dibagi menjadi dua grup mini. Masing-masing grup diisi 3 tim.