Cegah Moral Hazard, Wakil Ketua DPR Usulan Kenaikan Gaji Polisi dan Jaksa
Cucun Ahmad Syamsurijal Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI beri usul kenaikan Gaji Polisi dan Jaksa --YouTube TVR PARLEMEN
BACAKORAN.CO - Cucun Ahmad Syamsurijal Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI baru-baru ini menyoroti isu penting terkait kesejahteraan penegak hukum, seperti polisi dan jaksa.
Cucun menjelaskan penegak hukum memegang peranan krusial dalam menegakkan keadilan dan menjaga kepercayaan masyarakat.
Oleh karena itu integritas dan profesionalisme mereka harus dijaga dengan memastikan mereka tidak tergoda untuk menyalahgunakan kewenangan.
Cucun berpendapat bahwa peningkatan gaji bagi para penegak hukum adalah langkah penting untuk menghindari potensi kebocoran kebijakan dan transaksi yang merugikan.
"Kemarin banyak hal yang mungkin muncul tentang salary (gaji) jangan sampai ada moral hazard atau apa pun yang terjadi di kalangan para penegak keadilan. Makanya ditata salarynya juga, gajinya dinaikin, jangan sampai nanti ada kebocoran-kebocoran terkait kebijakan yang sudah terjadi seperti kemarin," ujar Cucun di hadapan wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, pada Jumat, 17 Januari 2025.
BACA JUGA:Mencekam! Pabrik Baterai Terbesar Dunia di California Terbakar, Ribuan Warga Dievakuasi
BACA JUGA:DKPP Sumsel Imbau Selebram Icha Ataen Untuk Kembalika Monyet Kehabitatnya
Masalah ini semakin relevan di tengah sorotan publik terhadap sejumlah putusan pengadilan yang kontroversial belakangan ini.
Salah satu kasus yang menjadi perhatian adalah vonis terhadap terdakwa korupsi kasus timah, Harvey Moeis.
Meski merugikan negara hingga Rp300 triliun Harvey hanya dijatuhi hukuman 6,5 tahun penjara.
Cucun menegaskan bahwa pimpinan DPR mendukung penuh langkah-langkah yang diambil oleh Komisi III DPR dalam melakukan pengawasan menyeluruh terhadap lembaga hukum.
BACA JUGA:Update Tragedi Glodok Plaza: 7 Jenazah Ditemukan, Damkar Masih Sisir Puing untuk Korban Lainnya
BACA JUGA:Tanggapan Prabowo Tentang Pelaksanaan Program Makan Siang Gratis dan Dana Zakat MBG
Presiden Prabowo Subianto juga memberikan perhatian serius terhadap isu ini.